Wednesday, May 17, 2017

🔰TIADA HARI TANPA BELAJAR

Taushiyah Rutin
Sya'ban 1438 H
                                   Oleh: Ust. Atan Afrizal
--------------------------------------------------------------------
:: Tiada Hari Tanpa Belajar :::
_____________________________
Tidak ada kata terlambat dalam belajar, meski usia telah lanjut, semangat belajar harus tetap membara dalam dada, karena menjadi baik membutuhkan ilmu dan pengalaman yang membukit. Bahkan dalam ajaran Islam yang mulia, kita sangat dianjurkan untuk selalu menuntut ilmu, long life education.

طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ وَمُسْلِمَةٍ

Artinya : ”Mencari ilmu itu adalah wajib bagi setiap muslim laki-laki maupun muslim perempuan”. (HR. Ibnu Abdil Barr)

مَنْ سَلَكَ طَرِيْقًا يَلْتَمِسُ فِيْهِ عِلْمًا سَهَّلَ اللهُ بِهِ طَرِيْقًا إِلَى الْجَنَّةِ

Artinya : ”Barang siapa yang menempuh jalan untuk mencari suatu ilmu. Niscaya Allah memudahkannya ke jalan menuju surga”. (HR. Turmudzi)

أُطْلُبِ الْعِلْمَ مِنَ الْمَهْدِ إِلَى الَّلحْدِ

Artinya : ”Carilah ilmu sejak dari buaian hingga ke liang lahat”. (Al Hadits)

Dalam al-Qur'an secara sharih Allah ﷻ jelaskan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara orang yang berilmu dengan yang tidak berilmu.
Allah ﷻ berfirman:

اَمَّنْ هُوَ قَانِتٌ اٰنَآءَ الَّيْلِ سَاجِدًا وَّقَآئِمًا يَّحْذَرُ الْاٰخِرَةَ وَيَرْجُوْا رَحْمَةَ رَبِّهٖ ۗ  قُلْ هَلْ يَسْتَوِى الَّذِيْنَ يَعْلَمُوْنَ وَالَّذِيْنَ لَا يَعْلَمُوْنَ ۗ  اِنَّمَا يَتَذَكَّرُ اُولُوا الْاَلْبَابِ

"Katakanlah, Apakah sama orang-orang yang mengetahui dengan orang-orang yang tidak mengetahui? Sebenarnya hanya orang yang berakal sehat yang dapat menerima pelajaran."
(QS. Az-Zumar 39: Ayat 9)

Diayat yang lain Allah ﷻ pun berjanji akan mengangkat orang yang berilmu.
Allah ﷻ berfirman:

يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْ  ۙ  وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍ   ۗ  وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ

"Allah akan mengangkat (derajat) orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat".
(QS. Al-Mujadilah 58: Ayat 11)

Perhatikan hadits berikut ini, agar menjadi motivasi kita untuk selalu belajar-belajar- dan belajar.

عَنْ اَبِى بَكْرَةَ عَنِ النَّبِيّ ص قَالَ: كن عَالِمًا اَوْ مُتَعَلّمًا اَوْ مُسْتَمِعًا اَوْ مُحِبًّا لاَ تَكُنِ اْلخَامِسَ فَتَهْلِكَ. رواه البيهقى فى شعب الايمان و تعلم متعلم

Dari Abu Bakrah dari Nabi SAW, beliau bersabda, “Jadilah kamu orang yang pandai (berilmu), atau orang yang belajar, atau orang yang mendengarkan, atau orang yang senang (cinta), janganlah kamu menjadi orang yang kelima, maka kamu akan celaka”. 
[HR. Baihaqi]

For Book:
Hubungi MRJ Management
(0812-7630-0154)





No comments:

Post a Comment

🔰 Guru dan Memang Hanya Guru

Terlahir menjadi seorang guru memang ketentuan-Nya terhadap manusia, karena dalam pemaknaan umum, semua kita adalah guru. Guru bagi diri, ke...